Elipsis (…)

Tanda Elipsis (…)

Tanda elipsis merupakan tanda baca yang terdiri dari tiga buah titik (…) yang ditulis berderet tanpa spasi. Penulisan elipsis diapit dengan spasi jika berada di antara dua kata. Penulisan elipsis langsung diikuti tanda baca tanpa spasi. Misalnya, di akhir kalimat langsung diikuti dengan titik sehingga titiknya berjumlah empat.

Elipsis digunakan:

  1. Tanda elipsis dipakai untuk menunjukkan bahwa dalam suatu kalimat atau kutipan ada bagian yang dihilangkan.
  • Hilangnya buku … menjadi teka-teki rumit pengelola taman baca.
  • Sebaiknya, kopi diseduh dengan air panas dengan suhu ….
  • …, membuatnya menangis.
  1. Tanda elipsis dipakai untuk menulis ujaran yang tidak selesai dalam dialog.
  • “Ayo, … kita selesaikan sekarang!” ajaknya dengan penuh semangat.
  • “Oh, … dia sudah tidak di sini lagi?” tanyanya dengan heran.